Kamis, 29 Desember 2011

Islam: Idealitas dan Realitas




Islam: Idealitas dan Realitas
Islam merupakan agama yang sempurna dan satu-satunya agama yang di ridhoi Allah SWT. Selain itu, Islam juga berperan sebagai agama pembawa rahmat bagi seluruh alam, yang termasuk di dalamnya manusia, hewan dan tumbuh-tumbuhan.Manusia membutuhkan sarana untuk mengembangkan diri secara dinamis dan berkelanjutan. Salah satu media yang paling tepat dan mungkin untuk mengembangkan potensi tersebut adalah melalui pendidikan. Pendidikan tidak akan selesai dalam ukuran durative ataupun temporer. Namun untuk sampai pada tingkat yang diharapkan sebagai cita-cita pendidikan Islam, manusia harus mengenal dan memahami beberapa prinsip dasar Islam yang pada akhirnya kembali kepada Alqur’an dan Sunnah.
Alqur’an merupakan firman Allah yang dijadikan pedoman hidup  kaum muslimin. Di dalamnya terkandung prinsip-prinsip dasar yang menyangkut segala aspek kehidupan manusia. Prinsip-prinsip tersebut selanjutnya dapat dikembangkan sesuai dengan nalar masing-masing bangsa sampai kapanpun, karena ia hadir secara fungsional untuk memecahkan problem kemanusiaan. Lantas kenapa saat ini masih ada saja persoalan manusia yang seakan tak kunjung selesai? Jawabanya mudah, karena saat ini masyarakat lebih berpedoman kepada ilmu luar sebagai pegangan hidup, dan mengesampingan Alqur’an. Jadi, jangan salahkan Alqur’an dengan alasan tidak fungsional, tapi lihat pada diri kita, apa kita sudah cukup berhasil menjadikan Alqur’an sebagai pegangan hidup kita.
Realitas daripada Islam adalah seperti menyerahkan leher kita kepada Allah s.w.t. sebagaimana seekor domba kurban, meninggalkan semua keinginan diri sendiri dan mengabdi sepenuhnya kepada keinginan dan keridhoan Allah, melenyapkan diri di dalam Tuhan dan seolah memfanakan dirinya sendiri, menjadi diwarnai dengan kasih Allah serta taat penuh kepada-Nya semata-mata karena mengharapkan Kasih-Nya,tetapi sekarang Beginilah nasib umat Islam di akhir jaman yang diprediksikan Rasulullah saw. Mereka akan mengikuti apa saja yang datang dari Yahudi dan Nashrani, kecuali sedikit diantara mereka yang sadar. Dan prediksi tersebut sekarang benar-benar sedang menimpa sebagian besar umat Islam. Dari segi kehidupan sosial umat Islam hampir sama dengan mereka. Hiburan yang disukai, mode pakaian yang dipakai, makanan yang dinikmati, film-film yang ditonton, bebasnya hubungan lawan jenis dll. Dalam kehidupan ekonomi, sistem bunga atau riba mendominasi persendian ekonomi dunia dimana dunia Islam secara terpaksa atau sukarela harus mengikutinya. Riba’ yang sangat zhalim dan merusak telah begitu kuat mewarnai ekonomi dunia,sebab utama dari realitas umat Islam, yaitu penyakit cinta dunia dan takut mati sudah menghinggapi mayoritas umat Islam, sehingga mereka tidak ditakuti lagi oleh musuh, bahkan menjadi bulan-bulanan orang kafir. Banyak umat Islam yang berkhianat dan menjadi kaki-tangan musuh Islam, hanya karena iming-iming dunia. Bangsa Amerika, Israel dan sekutunya menjadi kuat di negeri muslim
عَنْ أَبِي سَعِيدٍ الْخُدْرِيِّ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَتَتْبَعُنَّ سَنَنَ مَنْ كَانَ قَبْلَكُمْ شِبْرًا شِبْرًا وَذِرَاعًا بِذِرَاعٍ حَتَّى لَوْ دَخَلُوا جُحْرَ ضَبٍّ تَبِعْتُمُوهُمْ قُلْنَا يَا رَسُولَ اللَّهِ الْيَهُودُ وَالنَّصَارَى قَالَ فَمَنْ (البخاري ومسلم)

Artinya: Dari Said Al-Khudri, dari Nabi saw bersabda:” Kamu pasti akan mengikuti sunah perjalanan orang sebelummu, sejengkal demi sejengkal, sehasta demi sehasta hingga walaupun mereka masuk lubang biawak kamu akan mengikutinya”. Sahabat bertanya:” Wahai Rasulullah saw apakah mereka Yahudi dan Nashrani”. Rasul saw menjawab:”Siapa lagi!” (HR Bukhari dan Muslim).
Dengan ini marilah kita berpegang teguh kepada al-qur’an yang menjadikan hidup kita selamat dunia akhirat...........amin ya allah.........................

                                                                                                                    NAMA : SYAFRIL EFENDI
                                                                                                                    NIM     :
12110835





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan Anda posting komentar